Unik

Protes Bersama: Mari Matikan HP pada Tanggal 15 Oktober 2011

Foto: tribunnews.com

Setelah melihat langsung Rapat antara para Operator Seluler, BRTI, Kemenkominfo dan Komisi I di Gedung DPR-RI, 10 Oktober 2011, di mana para pemegang kebijakan ternyata tidak memiliki kebijakan untuk menangani kejahatan pencurian pulsa. Maka, dengan ini, kami menyerukan:

1. Bubarkan BRTI…!

2. Luncurkan SIM Card bebas iklan..!

3. Matikan HP Anda pada tanggal 15 Oktober 2011 pukul 10.00 – 12.00 WIB sebagai hari bebas ponsel dan sebagai protes konsumen Indonesia pada para pihak di atas. Kami konsumen ponsel berhak untuk mematikan HP kami kapanpun. Tetapi jika seluruh Indonesia mematikan HP-nya serentak, para operator akan tahu akibatnya.

Tertanda,

Konsumen ponsel Indonesia

Komunitas Voice of Humanism

(Sebarkan seluas-luasnya demi konsumen ponsel Indonesia..!!)**[harja saputra/VoH]

Note: Jangan lupa set alarm di HP Anda di jam 10.00 WIB tanggal 15 Oktober 2011 untuk mematikan HP..!!

Untuk menghindari aksi ini dimanfaatkan oleh pihak-pihak lain, harap diberitahukan ke anggota keluarga atau orang terdekat bahwa Agan2 pada jam tersebut sedang mematikan HP selama 2 jam

Blogger | Serverholic | Empat Anak | Satu Istri | Kontak: [email protected]

Subscribe to our newsletter

Sign up here to get the latest articles and updates directly to your inbox.

You can unsubscribe at any time
Subscribe
Notify of
guest
4 Komentar
Oldest
Newest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments
Yohanes
Yohanes
12 years ago

Kenapa ga pake cara lain aja yang ga merugikan konsumen juga. Coba cari tahu no hp menkominfo atau anggota DPR atau BRTI, lalu ajak masyarakat untuk memanfaatkan sms gratis yang diberikan oleh operator untuk spam no hp tersebut (cukup masing2 mengirimkan 1 sms per hari), bisa dengan cara mengucapkan terima kasih atas kinerjanya selama ini. Biar mereka turut merasakan bagaimana rasanya menerima sms sampah

Saputra
12 years ago

Thx Yohannes atas sarannya. Pengaduan sudah cukup. Ribuan. Rakyat kecewa. Kami cari jalan lain. Salam

henny
henny
12 years ago

pak, artikel nya bagus dan setuju dengan gerakan ini. mungkin kegiatan ini bisa di lakukan setiap sabtu minggu sampai ada kepastian kalo yang menuntut itu menang atau sampai ada keadialan buat konsumen. pemerintah begitu lemah sekali dlm melindungi konsumen.

Saputra
12 years ago

@Henny: terima kasih atas apresiasinya. Gerakan ini sudah dilakukan, dan kini semua konten SMS PRemium sudah dihapuskan. Meskipun kami tidak mengklaim sebagai murni dari gerakan matikan HP ini.
Untuk gerakan yang rutin kami lagi pikirkan dan pertimbangkan efek sampingnya. Jika banyak dukungan kami akan jalankan lagi. Tujuannya bukan lagi protes, tapi untuk tujuan Lingkungan (Green). Salam